Perkembangan Proyek Tol Yang Akan Dibangun di Yogyakarta
- On 05/07/2019
Sebanyak tiga proyek jalan tol akan dibangun di daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Ketiganya adalah Tol Bawen- Jogja, Tol Jogja-Solo, dan Tol Jogja-Cilacap.
Ketua Tim Pelaksana harian Percepatan Pembangunan Prioritas (TP5) Rani Sjamsinarsih menjelaskan pembangunan ketiga proyek tol ini dilakukan oleh Pemerintah Pusat karena sebagian besar proyek jalan tol masuk dalam Program Strategis Nasional (PSN).
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerja Umum Perumahan Rakyat dan Energi Sumber daya Mineral, Hananto menjelaskan saat ini Pemda DIY baru menyepakati trase (jalur Tol) Bawen- Yogyakarta. Jalur Tol ini akan melewati Bawen-Secang-Borobudur-Sleman Yogyakarta. Sebagian trase Tol Jogja-Bawen akan dibangun melayang (elevated) di atas selokan Mataram. Sedangkan, trase tol Yogyakarta-Solo, Pemda DIY dan Pemerintah pusat masih terus berkordinasi mencari lokasi yang memenuhi lima persyaratan dari Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X. Pihaknya menargetkan penetuan trase Tol Jogja-Solo rampung akhir Juli 2019. Selanjutnya akan diadakan lelang pada Agustus mendatang.
Sedangkan, perkembangan proyek tol Yogyakarta-Cilacap masih menunggu pemerintah pusat menetapkannya ke dalam proyek strategis nasional. Hananto menambahkan hingga kini Pemda DIY belum menyetujui rencana pembangunan tol yang menghubungkan Bandara International Yogyakarta ke Borobudur Jawa tengah. Pasalnya rencana tersebut tidak tertuang dalam Rencana Tata Ruang Pemda DIY. “Prinsipnya pak Bubernur tidak menolak adanya Tol. Tapi Dalam rencana tata Ruang Pemda DIY tidak ada Tol Borobudur-Yogyakarta (bandara YIA). Maka tidak ada acuannya untuk membangun itu (tol),”pungkasnya.1